Oleh: Bayu Andoro
Teman-teman Choicee.., terima kasih utk doa dan dukungannya sehingga Enrichment Choice Distrik Semarang 2012 dapat berjalan dg lancar.
BPS-ku setelah mengikuti Enrichment ini sangat senang dan lega. Meski awal acara sempat molor, karena terhalang laju lalu lintas yang padat merayap tapi suasana menjadi cair dan nyaman dengan keterlibatan teman-teman semua, baik Romo, pasutri dan teman-teman aktivis, hehe...
Enrichment dimulai dengan Doa Pembuka oleh Sie Acara disusul Romo Hartoo, MSF (Mo Har) yang memberikan kami bekal agar menjadi Garam dan Terang Dunia (Mat 5: 13-16). Sie acara yang dipandegani oleh Deta, Anita dan Icha menambah semarak acara pada malam hari itu.
Suasana keakraban lebih kentara antara satu dengan yang lainnya. Ada games serta kayu untuk api unggun. Tak lupa jagung dan roti bakar kami santap bersama dengan hiburan musik serta alunan gitar yang makin menambah kehangatan pada malam itu. Semua lagu kami dendangkan, dari musik manca, indonesia baik lawas, baru maupun dangdut turut menyemarakkan suasana. Sampai lagu rohani hingga madah bakti (Sing: Semua bunga ikut bernyanyi, Gembira hatiku. Segala rumput pun riang ria, Tuhan sumber gembiraku Heheheh..)
Keesokan harinya, kegiatan outbond dimulai jam 6 pagi di pelataran Yayasan Bina Darma Salatiga. Dari mulai senam yang dipimpin oleh Mohar sampai Volly Air. Woooowww... Sesuatuuu Hahaha... Banyak cerita seruu, lucu dan kalau diingat membuat awet muda hehehe...
Setelah selesai outbond, kami membersihkan diri dan sarapan kemudian mengikuti Perayaan Misa Kudus. Perjalanan dari Salatiga ke rumah Mohar juga membawa cerita tersendiri. Selama perjalanan, tidak henti-hentinya teman" melakukan koordinasi antara mobil yang satu dg yg lainnya agar rombongan tidak sampai tersesat. Sejenak kami tiba di Ketep Pass, utk melakukan foto bersama lalu meneruskan perjalanan.
Sesampai di rumah Mohar, kami disambut dengan ramah oleh Ibu dan keluarga Mohar. Siang itu, kami sungguh menerima berkat dan karunia dari keluarga, terlebih kami dapat mengenal lebih dekat Ibu dan keluarga dari Romo Hartono. Sekitar jam 13, kami undur diri untuk pamit pulang ke semarang..
Sungguh indah mengenal, mencintai dan melayani.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar